Bupati Solok Jon Pandu Mari Perkuat Kebersamaan Membangun Sumatera Barat yang Sejahtera dan Maju


Jejaring, Solok (SUMBAR)___ Bupati Solok, Jon Firman Pandu, S.H., menyampaikan ucapan selamat atas Hari Jadi ke-80 Provinsi Sumatera Barat yang diperingati pada Rabu, 1 Oktober 2025. Momentum delapan dekade ini disebutnya sebagai waktu yang tepat untuk memperkuat kebersamaan dan kolaborasi demi mewujudkan Sumatera Barat yang lebih sejahtera, maju, dan bermartabat.

“Di usia yang ke-80 ini, mari kita perkuat semangat kebersamaan dan kolaborasi untuk membangun Ranah Minang yang lebih sejahtera, maju, dan bermartabat. Perjalanan panjang ini adalah bukti bahwa dengan persatuan, Sumatera Barat mampu tumbuh menjadi daerah yang berkontribusi besar bagi bangsa dan negara,” ujar Jon Firman Pandu.

Sebagai kepala daerah, ia menekankan pentingnya sinergi antara pemerintah, tokoh masyarakat, ulama, kaum adat, perantau, hingga generasi muda dalam menghadirkan pembangunan yang merata dan berkeadilan. Menurutnya, kolaborasi lintas sektor menjadi kunci agar Sumatera Barat mampu menjawab tantangan global tanpa meninggalkan akar budaya dan falsafah adat basandi syarak, syarak basandi Kitabullah.

“Bersama membangun Sumatera Barat yang sejahtera dan maju adalah cita-cita kita semua. Mari jadikan momentum Hari Jadi ke-80 ini sebagai dorongan untuk terus berbuat, berinovasi, dan menjaga marwah Ranah Minang tercinta,” tambahnya.

Ucapan selamat ini sekaligus menjadi pengingat bahwa Hari Jadi Sumatera Barat bukan hanya sebuah perayaan, melainkan juga refleksi atas sejarah panjang perjuangan, kebersamaan, dan semangat gotong royong yang telah diwariskan oleh para pendahulu.

#Niken

Post a Comment

[facebook]

Author Name

Contact Form

Name

Email *

Message *

Powered by Blogger.